Kebijakan Privasi

 

1. Prinsip Kebijakan Privasi Kami

PT Fauxell Aditama Indonesia adalah perusahaan yang didirikan di Indonesia (“Fauxell”) sejak tahun 2017.

Kebijakan Privasi ini berlaku terhadap seluruh data yang kamu masukkan melalui berbagai saluran yang kami sediakan untuk kamu, baik melalui situs kami, layanan digital, layanan fisik, dan sebagainya (secara bersama-sama disebut sebagai “Jasa dan Layanan”).

Kami bergerak di bidang konsultasi hukum, administrasi bisnis dan manajemen perusahaan, dengan menggunakan Jasa dan Layanan kami, maka seketika itu juga kamu telah bersepakat apabila informasi kamu kami gunakan, kumpulkan, dan bagikan kepada pihak lain sesuai dengan yang tercantum dalam Kebijakan Privasi ini.

Apabila kamu tunduk kepada Undang-Undang Perlindungan Data Uni-Eropa, kami adalah ‘yang berwenang’ atau ‘pihak yang memproses’ data pribadi kamu, dan kami akan menangani privasi kamu berdasarkan Peraturan (Uni-Eropa 2016/679 dari Parlemen dan Dewan Eropa 27 April 2016 atau yang biasa dikenal dengan Peraturan Perlindungan Data Umum/General Data Protection Regulation (“GDPR”).

2. Informasi yang Kami Kumpulkan

Fauxell mengembangkan Jasa dan Layanan untuk mendukung pengusaha di Indonesia memaksimalkan bisnisnya melalui pengurusan administrasi bisnis, layanan jasa konsultasi hukum dan jasa terkait hukum, manajemen, keuangan dan perpajakan. 

Kami mengumpulkan informasi dari pengunjung dan pengguna situs kami. Informasi yang umumnya kami mintakan:

     

      • Nama Lengkap

      • Nama Pengguna

      • Kartu Identitas

      • Dokumen Administratif Perusahaan

      • Email

      • Password

      • Nomor Telepon Seluler

      • Alamat IP

      • Informasi Lokasi

      • Informasi Konten

      • Informasi Internet Service Provider

      • Informasi Kontak Lainnya

      • Konten Lain Yang Kamu Sediakan Kepada Kami (seperti deskripsi)

      • API (Application Programming Interface) dari media sosial seperti Instagram, Linkedin, Facebook, dan Youtube

    Data-data tersebut di atas adalah data yang kami kumpulkan apabila kamu membuat suatu akun di situs kami. Mohon catat bahwa meskipun kamu membuat akun yang bersifat privat, kami tetap dapat melihat data kamu di dalam basis data kami.

    3. Data yang Kami Kumpulkan

    Kami berusaha untuk memberikan Jasa dan Layanan terbaik kepada kamu dengan menganalisis data pribadi kamu. Kami mengutamakan kenyamanan kamu dengan menelusuri pilihan kamu, untuk memberikan rekomendasi yang sesuai dengan keperluan kamu.

    Pilihan kamu akan kami simpan di dalam situs kami untuk mempermudah proses serupa di kemudian hari. Kami juga menggunakan data yang kami dapatkan untuk menyediakan, memelihara dan meningkatkan Jasa dan Layanan kami.

    Kami tidak menyimpan data kamu secara khusus untuk diberikan kepada pihak ketiga penyedia jasa pembayaran seperti Mid Trans, terkecuali kamu menyediakannya kepada kami dengan sukarela. Terlebih lagi, kami akan selalu meminta persetujuan kamu sebelum menggunakan data pribadi kamu untuk tujuan selain dari yang tercantum di dalam Kebijakan Privasi ini.

    4. Kewenangan Kamu

    Kamu selalu dapat mengubah, menghapus atau memperbarui data pribadi kamu melalui akun yang sudah kamu buat. Akan tetapi, mohon dicatat bahwa beberapa data akan tetap selalu diperlukan untuk membantu kami menyediakan Layanan terbaik bagi kamu, atau dalam hal data tersebut diperlukan oleh hukum yang berlaku, badan berwenang atau peraturan yang berlaku.

    5. Data Kamu yang Kami Bagi

    Dalam kondisi normal, kami hanya mengumpulkan informasi yang kamu berikan secara langsung kepada kami, akan tetapi terkadang kami dapat mengumpulkan informasi pribadi kamu dari penyedia data lainnya seperti Google, Instagram, Linkedin, Facebook dan sebagainya. Kami juga dapat saja mengumpulkan data yang pernah kamu berikan kepada rekan, afiliasi dan jejaring kami.

    Apabila diperlukan, kami akan memberikan data pribadi kamu kepada pihak lain yang terkait dengan Jasa dan Layanan kami, seperti rekan, afiliasi, atau tenaga kerja lepas yang membantu kami menyediakan Jasa dan Layanan kepada kamu, atau kepada lembaga berwenang dari pemerintah atau apabila terdapat suatu konflik terkait aktivitas ilegal.

    6. Menjaga Informasi Kamu Tetap Aman

    Kami berusaha untuk menjaga data kamu tetap aman, kami melengkapi Jasa dan Layanan kami dengan prosedur keamanan fisik, dan elektronik untuk menjaga data pribadi kamu.

    Kami selalu melakukan upaya terbaik kami untuk melakukan tindakan yang wajar dalam membatasi akses yang diberikan kepada staf, karyawan, dan administrator terhadap data pribadi kamu. Akan tetapi, mohon untuk dicatat bahwa hal ini tidak berarti kami sepenuhnya bebas dari seluruh kemungkinan pembobolan keamanan. Dapat dikatakan bahwa kamu mengunggah data kamu kepada kami atas risiko kamu sendiri.

    7. Kebijakan Privasi untuk Anak-Anak

    Jasa dan Layanan kami tidak diperuntukkan bagi anak-anak (di bawah 18 tahun), anak-anak mungkin menelusuri situs kami, akan tetapi kami tidak menerima tanggung jawab untuk melindungi anak-anak yang memberikan data pribadinya ke situs kami tanpa persetujuan wali-nya. Apabila kamu menemukan kondisi tersebut, mohon kontak kami secepatnya di: halo@fauxell.com  

    8. Pilihan untuk Pemasaran, Cookies, dan Analitik Situs

    Kami akan mengirimkan konten pemasaran sebagai materi promosi seperti berita dan email atas persetujuan kamu. Kamu dapat memilih untuk berhenti berlangganan apabila kamu berubah pikiran kemudian.

    Kami menyimpan cookies untuk setiap halaman yang kamu kunjungi di situs kami, secara umum, cookies ini akan tetap tersimpan dalam browser kamu meskipun kamu tidak memiliki akun di situs kami.

    Cookies tidak akan menjabarkan identitas kamu terkecuali kamu telah membuat akun di situs kami. Cookies hanya akan merekam alamat IP kamu, nama domain yang kamu kunjungi, halaman yang kamu kunjungi, tanggal dan waktu kamu mengunjungi situs kami, lama kunjungan kamu, jumlah kunjungan dan, sistem operasi dan kapabilitas browser kamu, situs yang merekomendasikan situs kami kepada kamu dan URL yang kamu lihat.

    Kami dapat sewaktu-waktu menggunakan perusahaan periklanan untuk menampilkan iklan di situs lain yang kamu kunjungi, setelah sebelumnya sempat mengunjungi situs kami, sebagai dampak dari penyimpanan yang dilakukan oleh cookies.

    9. Mengenai Kebijakan Privasi Ini

    Kebijakan Privasi ini berlaku terhadap seluruh Jasa dan Layanan yang kami tawarkan. Mohon untuk dicatat bahwa Kebijakan Privasi ini tidak berlaku terhadap layanan, situs, atau aplikasi lain yang mengatasnamakan kami, mempromosikan produk kami, atau menuliskan tautan atau tautan balik kepada situs kami.

    10. Informasi yang Kamu Publikasikan Kepada Khalayak Ramai

    Mohon pastikan bahwa kamu telah mengerti Kebijakan Privasi ini sebelum mempublikasikan sesuatu yang memuat data pribadi kamu di situs kami, terutama di ruang publik seperti kolom komentar. Kami tidak dapat mengendalikan atau bertanggungjawab atas penggunaan data pribadi yang dapat saja dilakukan oleh pihak ketiga atas data pribadi kamu tersebut.

    Kami sangat menyarankan kamu untuk selalu waspada dan menanyakan tujuan dimintanya data pribadi kepada pihak ketiga yang dapat meminta data kamu tersebut. Mohon untuk selalu memperhatikan Kebijakan Privasi dari situs lain yang mencantumkan tautan atau tautan balik kepada situs kami, sebab kemungkinan situs tersebut memiliki Kebijakan Privasi yang berbeda.

    11. Jangka Waktu Penyimpanan Data Personal dan Batas Penyimpanan

    Mohon untuk dicatat bahwa dalam kondisi normal, kami hanya menyimpan data kamu selama diperlukan. Contohnya, kami hanya akan menyimpan detil transaksi kamu selama 6 (enam) bulan terakhir. Kamu memiliki kewenangan untuk memintakan penghapusan atau pengembalian data berdasarkan kepentingan kamu. Terlepas dari ketentuan tersebut, kami tetap menyimpan catatan mengenai data kamu yang sudah lalu, untuk kepentingan pengembangan bisnis kami, atau untuk tujuan lain yang diperbolehkan berdasarkan hukum yang berlaku, seperti pencegahan penipuan, penyelesaian sengketa, membantu pemerintah dalam melakukan investigasi, dan sebagainya. Informasi kamu tersebut akan ditangani sesuai dengan ketentuan dalam Kebijakan Privasi ini.

    12. Pembaruan

    Kami selalu meninjau ulang Kebijakan Privasi ini secara berkala untuk memastikan bahwa kami telah menangani dan melindungi data kamu sesuai dengan hukum dan peraturan yang berlaku. Oleh karena itu, mohon dicatat bahwa kami memiliki kewenangan untuk mengubah atau melakukan pembaruan terhadap Kebijakan Privasi ini. Dalam hal terajadi perubahan atau pembaruan, kami akan memberikan pemberitahuan kepada kamu melalui situs dan email kami, dari waktu ke waktu.

    13. Kontak Kami

    Untuk pertanyaan dan diskusi lebih lanjut, kamu dapat menghubungi kami di: halo@fauxell.com

    Mohon tuliskan subjek: Keluhan_Kebijakan Privasi_Nama Kamu

    Hal ini akan memberikan kemudahan kepada kami untuk menelusuri keluhan kamu dengan lebih baik, dan kami sangat berterima kasih apabila kami dapat meningkatkan performa Jasa dan Layanan yang kami sediakan untuk kamu.

     

    Logo Fauxell

    Jam Kerja

    Waktu Indonesia Barat (GMT +7)
    Senin – Jumat: Pk 09.00 – Pk 16.00

     

    Kontak kami

    Copyright © PT Fauxell Aditama Indonesia. All rights reserved.

    Scroll to Top